TRIBUNNEWS.COM – MotoGP mengumumkan Thailand akan menjadi seri pembuka balapan MotoGP 2025 dan 2026, Rabu (21/8/2024).
Ini merupakan terobosan baru dalam agenda balap kelas premier karena biasanya Qatar ditunjuk sebagai pembuka musim balap MotoGP. Sejarah baru bagi Thailand karena pertama kali menjadi seri pembuka MotoGP dan berasal dari Asia Tenggara.
Seperti dilansir MotoGP, Sirkuit Buriram yang akan menjadi venue balapan dijadwalkan berlangsung pada 28 Februari hingga 2 Maret 2025.
Namun tanggal yang tertera masih bersifat sementara dan masih ada kemungkinan adanya perubahan. Soal kepastian Thailand menjadi balapan pembuka seri MotoGP dua musim ke depan, Gubernur Otoritas Olahraga Thailand Gongsak Yodmani mengaku siap.
“Kami menyadari banyak manfaat menjadi pembuka musim. Hal ini memberikan peluang besar untuk memanfaatkan ajang olahraga kelas dunia untuk menstimulasi perekonomian dan menghasilkan pendapatan yang besar sejalan dengan kebijakan Sport Tourism. Salah satu faktor yang akan menjadikan tahun 2025 Musim yang paling menarik adalah perpindahan pembalap-pembalap yang signifikan di antara tim,” jelas Yodmani.
MotoGP Thailand pertama kali digelar pada tahun 2018. Sejauh ini, lebih dari 800.000 penggemar telah berbondong-bondong datang ke Buriram untuk menikmati olahraga yang sudah empat kali digelar di trek tersebut.
Gubernur Otoritas Olahraga Thailand Dr Gongsak Yodmani mengaku menyadari banyak manfaat menjadi tuan rumah pembuka musim MotoGP.
Menurutnya, hal tersebut bisa membuka banyak peluang penting untuk menggairahkan perekonomian dan menghasilkan pendapatan besar sejalan dengan kebijakan sportourism.
Peran Qatar Terganti
Qatar yang masuk dalam kalender MotoGP sejak 2004 didapuk sebagai seri pembuka balapan kelas premier. Merangkum dari MotoGP, Qatar menjadi seri pembuka balapan kelas premier pada tahun 2007 hingga 2022.
Total, setelah 15 tahun berlalu, Qatar menghentikan tradisi pembukaan seri MotoGP pada edisi 2023. Hal ini terkait renovasi yang dilakukan di Sirkuit Lusail yang membuat Qatar harus menggeser tanggalnya.
Dimana biasanya Qatar berada di seri pertama, maka musim 2023 akan bergeser menjadi seri kedua hingga terakhir sebelum final Valencia. Namun Qatar akan kembali membuka seri balapan MotoGP musim ini pada 2024.
Pasalnya, setelah renovasi selesai, Sirkuti Lusail akan melanjutkan tradisi pembukaan seri MotoGP. Namun perubahan kembali terjadi pada pertengahan MotoGP 2024.
Thailand didapuk menjadi seri pembuka balapan MotoGP dua edisi sekaligus yakni 2025 dan 2026. Artinya, Qatar tak lagi menjadi pembuka dan kembali mendobrak tradisinya sebagai venue pembuka balapan kelas premier. musim.
Hingga saat ini belum diketahui secara pasti mengapa Qatar tidak lagi menjadi seri pembuka balapan MotoGP. Kalender MotoGP 2025 yang lengkap dan sementara akan dipublikasikan oleh FIM pada akhir musim 2024.